Wagub: KIP upaya tingkatkan penyampaian informasi

id ishak mekki, wagub sumsel

Wagub: KIP upaya tingkatkan penyampaian informasi

Wakil Gubernur Sumatera Selatan Ishak Mekki (Foto Antarasumsel.com/15/Feny Selly/Aw)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Ishak Mekki mengatakan, Komisi Informasi Publik sebagai upaya meningkatkan pelayanan dalam penyampaian informasi kepada masyakat.

Hal ini karena Komisi Informasi Publik (KIP) dapat mengawasi dalam pemberian informasi, kata Wagub kepada wartawan usai melantik anggota Komisi Informasi Publik Provinsi Sumsel di Palembang, Kamis.

Bukan itu saja tetapi Komisi Informasi Publik juga akan memberikan kemudahan dalam mendapatkan informasi.

Sehubungan itu anggota Komisi Informasi Publik harus bekerja secara maksimal sehingga pelayanan akan semakin baik.

Hal ini karena pemberian informasi akan dapat memberikan wawasan kepada seluruh lapisan masyarakat.

Selain itu dengan maksimalnya pelayanan informasi maka perkembangan tentang pembangunan di daerah ini akan semakin luas, ujar dia.

Namun, lanjut dia, Komisi Informasi Publik harus menyampaikan informasi untuk menyejukan masyarakat sekaligus dilakukan secara transparan.

Sebelumnya Ketua Tim Seleksi Komisi Informasi Publik H Nasrun Umar mengatakan, seleksi anggota dilaksanakan secara transparan dan puluhan peminat didapat lima terbaik.

Anggota Komisi Informasi Publik yang dilantik yakni Agus Srimudin, Herlambang, M Zaki Sahab, Elda Mutilawati dan Kafrijaya.