KPU Musirawas evaluasi calon PPK pengurus Parpol

id kpu, kpu musirawas, pendaftaran ppk, pendaftaran pps, musirawas

KPU Musirawas evaluasi calon PPK pengurus Parpol

Ilustrasi (FOTO ANTARA)

Musirawas, (ANTARA Sumsel) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Musirawas, Sumatera Selatan, akan mengevaluasi calon panitia pengawas kecamatan yang diduga masih menjabat di salah satu partai politik.

Calon anggota Panitia Pengawas Kecamatan (PPK) yang lulus seleksi dan diumumkan beberapa hari lalu itu beberapa orang di antaranya mendapat protes dari masyarakat karena diduga pengurus parpol, kata Divisi Sosialisasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Musirawas Dasril Ismail, Selasa.

"Kami banyak mendapat pesan singkat (SMS) dari masyarakat yang memprotes beberapa calon PPK yang lulus seleksi, oleh karena itu kami akan berkoordinasi ke Polres dan Kesbangpol setempat," katanya.

Ia mengatakan, dalam evaluasi tersebut nantinya akan diketahui apakah calon itu pernah terlibat masalah hukum atau masih menjabat pada salah satu Parpol tertentu, karena tim evaluasi itu terdiri atas polisi dan Kesbangpol.

Bila calon yang dicurigaai masyarakat itu terbukti pengurus parpol serta pernah terlibat dalam kasus hukum, maka mereka dapat dijerat hukum karena memalsukan dokumen.

Para calon anggota PPK yang diumumkan itu sudah menyelesaikan tahap tes wawancara dan menunggu tanggapan dan masukan dari masyarakat terkait kebersihan para calon tersebut.

Bila masukan dari masyarakat itu sudah diproses, maka panitia seleksi akan menetapkan angka lima besar dan terpilih menjadi PPK pada Pilkada 2015.

Kepala Sekretariat KPU Musirawas Lioni membenarkan bahwa calon anggota PPK itu mendapat protes masyarakat baik secara tertulis maupun pesan singkat (SMS).