Presiden direncanakan meletakan batu pertama pembangunan tol

id presiden jokowi, pembangunan jalan tol, tol palembang indralaya, jalan tol palembang

Presiden direncanakan meletakan batu pertama pembangunan tol

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (ANTARA FOTO/AACC2015/Wahyu Putro A)

....Presiden Jokowi meletakan batu pertama pada akhir April 2015 tanda dimulainya pembangunan jalan tol Sumatera itu dapat dilaksanakan di Palembang....
Palembang, (ANTARA Sumsel) - Presiden Joko Widodo direncanakan akan melaksanakan peletakan batu pertama (groundbreaking) tanda dimulainya pembangunan jalan tol Sumatera termasuk di Palembang- Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin di Palembang, Rabu, mengharapkan Presiden Jokowi meletakan batu pertama pada akhir April 2015 tanda dimulainya pembangunan jalan tol Sumatera itu dapat dilaksanakan di Palembang.

Hal ini karena sudah ada petunjuk pelaksanaan pembangunan beberapa ruas jalan tol tersebut, kata dia.

Oleh karena itu momen tersebut juga akan dimanfaatkan untuk melakukan tanda dimulainnya pembangunan jalan tol Palembang-Indralaya, Palembang-Betung dan Palembang-Kayuagung.

Sebelumnya Asisten Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan Ruslan Bahri mengatakan, memang jalan tol Palembang-Indralaya sudah siap dikerjakan.

Hal ini karena ganti rugi lahan hampir selesai setelah itu dilanjutkan tahap berikutnya, ujar dia.

Memang, rencana itu masih menunggu kepala negara untuk pelaksanaan tanda dimulai pembangunan tersebut.

Beberapa hari lalu Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menerima surat dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat serta Kementerian BUMN terkait rencana "groundbreaking" tersebut di beberapa ruas jalan tol di Sumatera.

Berdasarkan data sebagaimana rencana pembangunan jalan pada kawasan Merak Bakaheuni, Bandar Lampung, Palembang dan Tanjung Api-Api.

Secara bersamaan di antaranya juga ruas jalan tol Bakaheuni, Palembang-Indralaya, dan pelebaran akses dari gerbang tol menuju Pelabuhan Merak dengan mengambil dua pilihan lokasi yakni Palembang dan Lampung.