Gubernur ajukan calon Bupati Pali ke Mendagri

id Gubernur, Gubernur Sumatera Selatan

Gubernur ajukan calon Bupati Pali ke Mendagri

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin (Foto: antarasumsel.com/Fenny Selli/15)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Gubernur Sumatera Selatan akan mengajukan nama pejabat calon bupati Penukal Abab Lematang Ilir ke Menteri Dalam Negeri, karena masa jabatan pejabat bupati itu berakhir pada April nanti.

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin menyampaikan hal itu di Palembang, Rabu ketika ditanya mengenai pejabat bupati Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) yang akan berakhir pada April 2015.

Menurut dia, karena masa tugas pejabat Bupati Pali itu berakhir sebentar lagi yakni April 2015 maka satu bulan sebelumnya diajukan ke Mendagri.

"Saya akan ajukan ke Mendagri pada akhir Maret 2015," kata orang nomor satu di lingkungan pemerintah provinsi Sumsel itu.

Sebelumnya, Asisten I Bidang Pemerintahan Pemprov Sumatera Selatan, Ikhwanuddin menuturkan, ada enam nama bakal calon pejabat bupati Pali untuk menggantikan Heri Amalindo sudah disampaikan ke Gubernur Sumsel.

"Karena sifatnya rahasia, kita tunggu saja dari gubernur mengenai nama-nama pejabat tersebut," ujarnya.

Ia menyatakan, calon yang akan mengisi pejabat bupati Pali haruslah memenuhi persyaratan yakni pejabat eselon II dari Pemprov Sumsel atau eselon II di kabupaten.

Ia menuturkan, masa tugas pejabat bupati Pali itu berakhir 22 April 2015, jadi begitu habis masa jabatan penggantinya sudah dilantik.

Masa tugas pejabat bupati Pali itu selama satu tahun dan pada 15 Desember mendatang dilakukan pemilihan kepala daerah di kabupaten tersebut, katanya.