Legislator: Program berobat gratis Sumsel masih dianggarkan

id dprd, dprd sumsel

Legislator: Program berobat gratis Sumsel masih dianggarkan

Ketua Komisi V DPRD Sumsel MF Ridho (FOTO Antarasumsel.com/Susilawati)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Ketua Komisi V DPRD Sumatera Selatan MF Ridho menyatakan, sampai sekarang program berobat gratis di provinsi itu masih tetap berlaku, karena ada anggaran dananya.

Program berobat gratis di provinsi ini masih tetap ada dan dananya dianggarkan, kata Ketua Komisi V DPRD Sumatera Selatan, MF Ridho di Palembang, Selasa.

Karena itu, dirinya meminta semua puskesmas maupun rumah sakit yang jadi rujukan program berobat gratis milik Pemprov Sumsel tetap memberikan pelayanan terbaiknya.

"Sampai saat ini program berobat gratis milik Pemprov Sumsel masih berlaku, jadi tidak ada alasan bagi puskesmas atau rumah sakit untuk menolak warga yang ingin berobat menggunakan kartu tanda penduduk (KTP)," katanya.

Ia mengatakan, kalau dana untuk berobat gratis masih dianggarkan, yang besarannya tidak jauh beda dengan anggaran tahun sebelumnya.

"Di dalam APBD Sumsel tahun 2015 masih ada anggaran untuk berobat gratis, karena itu seluruh masyarakat Sumsel masih bisa memanfaatkan program ini," ujarnya tanpa menyebut besaran anggaran dimaksud.

Sementara mengenai laporan masyarakat terkait penolakan sejumlah puskesmas terhadap pengguna KTP, ia meminta puskesmas dan rumah sakit di seluruh kabupaten/kota agar tetap memberikan pelayanan jamsoskes kepada masyarakat seperti sebelumnya.

"Kita minta pihak rumah sakit tidak memaksa masyarakat untuk masuk BPJS, tetapi biarkan masyarakat memilih sendiri mau menggunakan kartu apa untuk berobat," katanya.