Kemenkop sediakan beasiswa khusus anak aktivis koperasi

id koperasi, kemenkop siapkan beasiswa bagi anak akivis koperasi

Kemenkop sediakan beasiswa khusus anak aktivis koperasi

Koperasi Indonesia (Antarasumsel.com/Grafis/Aw)

Jakarta (ANTARA Sumsel) - Kementerian Koperasi dan UKM menyediakan beasiswa khusus bagi anak-anak aktivis koperasi untuk berkuliah di Institut Koperasi Indonesia (Ikopin) Bandung, Jawa Barat.

"Kami sudah menganggarkan dana beasiswa khusus anak-anak pengurus dan aktivis beasiswa untuk berkuliah di Ikopin," kata Deputi Pengembangan SDM Kemenkop dan UKM Prakoso di Jakarta, Jumat.

Ia mengatakan beasiswa tersebut bisa diakses melalui dinas yang membawahi koperasi di setiap daerah.

Sebanyak 200 beasiswa Ikopin tersebut disediakan oleh kementeriannya dalam setiap tahunnya.

"Silakan hubungi dinas koperasi untuk minta rekomendasi, kami yang akan seleksi. Ada 200 beasiswa pertahunnya," katanya.

Beasiswa itu, kata Prakoso, meliputi biaya pendidikan, biaya buku, biaya tinggal, hingga biaya penelitian.

Prakoso berpendapat Indonesia memerlukan lebih banyak sumber daya manusia terdidik yang menguasai koperasi secara teoritis untuk terjun di bidang perkoperasian di Tanah Air.

Pihaknya menargetkan dalam satu dekade mendatang SDM yang bergerak di bidang perkoperasian semakin profesional sehingga mampu bersaing di kancah regional dan global.

"Di era pasar bebas, kita memerlukan insan-insan koperasi yang profesional dan paham teori-teori yang aplikatif. Dengan begitu kita harapkan koperasi kita akan semakin kompetitif," kata Prakoso.