Pangdam ingatkan prajurit tak janjikan kemewahan

id tni, prajurit tni

Pangdam ingatkan prajurit tak janjikan kemewahan

Sejumlah calon tamtama Kodam II Sriwijaya (Foto Antarasumsel.com/14/Feny Selly/Aw)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Bambang Budi Waluyo mengingatkan kepada para prajurit bahwa profesi itu tidak akan menjanjikan kemewahan sehingga itu harus disadari.

Profesi keprajuritan bukan hal menjanjikan kemewahan dan kekayaan materi tetapi sebaliknya penuh tantangan, kata Pangdam dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Danrindam Kolonel Inf Joko Purwo Putranto pada upacara pembukaan Dikmata Prajurit Karier TNI Angkatan Darat Tahap I- 2014 di sekolah calon Tamtama Lahat, Senin (28/4).

Jadi, dengan berbagai tantangan, resiko dan pengorbanan itu maka profesi sebagai prajurit TNI AD ini sudah menjadi pilihan dan jalan hidup.

Oleh sebab itu, tegasnya, terima dan syukuri anugerah yang telah didapatkan dengan penuh ketulusan dan keikhlasan hati.

Laksanakan profesi tersebut dengan sepenuh jiwa dan raga, serta jangan pernah menyia-nyiakan.

Lebih lanjut dia mengatakan, sekarang ini 98 prajurit siswa Secata yang dinyatakan lulus seleksi selanjutnya akan mengikuti pendidikan pertama Tamtama Prajurit Karier TNI Angkatan Darat Gelombang I Tahap I di lembaga pendidikan Secata Rindam II/Sriwijaya selama empat bulan.

Melalui pendidikan ini, para siswa akan dididik, dilatih baik fisik maupun mental serta dibekali dengan berbagai ilmu pengetahuan dan keterampilan dasar olah keprajuritan.

Dengan pelatihan tersebut maka nantinya mampu menjadi prajurit Tamtama TNI AD yang dapat diandalkan dan dibanggakan dalam mengemban setiap tugas sebagai Bhayangkari Negara.

Hal ini karena jiwa dan raga seorang prajurit hanya didharmabhaktikan untuk kepentingan bangsa dan negara, guna menjaga keselamatan bangsa dan tetap tegaknya kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Namun demikian, dibalik pengabdian seorang prajurit terkandung suatu nilai luhur dan sangat mulia serta kehormatan yang tinggi bila mampu melaksanakan tugas diembankan dengan baik.

Oleh karena itu, awali proses profesi dan karier kalian sebagai prajurit TNI AD dengan penuh kesadaran dan tekad yang kuat untuk menjadi prajurit profesional, tambah Pangdam.