HUT Kabupaten Musirawas akan dihadiri tokoh nasional

id musirawas, hut pemkab musirawas

HUT Kabupaten Musirawas akan dihadiri tokoh nasional

Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan (Antarasumsel.com/Logo/Aw)

Musirawas (ANTARA Sumsel) - Puncak Hari ulang Tahun Kabupaten Musirawas, Sumatera Selatan akan dihadiri ribuan undang termasuk para bupati, gubernur tetangga dan beberapa tokoh nasional.

Hari ulang tahun (HUT) ke-71 Musirawas yang berlangsung Senin (21/4) itu juga sudah menyebarkan 2.500 undangan, termasuk beberapa tokoh nasional antara lain Akbar Tanjung dan Mahfud MD, kata Kabag Humas Pemerintah Kabupaten Musirawas, Edy Zanuri di Musirawas, Jumat.

"Kita sudah menggelar berbagai kegiatan dan lomba antara lain olah raga tradisional seperti tarik tambang antara pejabat, lomba joget caisar dan outbond bahasa isyarat," katanya.

Untuk kegiatan outbond bersama Satuan kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan bahasa isyarat itu untuk mengenal sesama peserta di Kawasan Bukit Cogong, Desa Sukakarya yang diikuti Bupati Musirawas H Ridwan Mukti.

Kegiatan outbond tersebut baru petama dilakukan di wilayah Sumatera selatan dan menempuh tantangan cukup berat mendaki dan menuruni kawasan Bukit Cogong tersebut.

Selain itu, menggelar lomba sepeda ontel dari Kecamatan Tugu Mulyo hingga kawasan perkantoran Agro Politan sepanjang 15 kilometer dengan berbagai hadiah menarik antara lain sepeda motor, kulkas, televisi dan puluhan sepeda moderen lainnya.

Sekretaris daerah Kabupaten Musirawas H Isbandi Arsyad mengatakan, peringatan HUT Musirawas 2014 ini akan dihadiri Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin dan gubernur tetangga antara lain Gubernur Provinsi Bengkulu dan Gubernur Provinsi Jambi.

Ketua DPRD Musirawas, HJ Srie Hernalini Nita Utama mengatakan, sudah menyebarkan sebanyak 2.500 undangan termasuk Ketua DPRD se-Sumatera Selatan dan provinsi tetangga.

"Kita akan memeriahkan HUT Musirawas itu dengan berbagai hiburan untuk mengobati kelelahan pasca Pemilu Legislatif 2014," katanya.