BP3M Muba gencar promosikan potensi daerah

id potensi daerah, promosikan, potensi daerah gencar dipromosikan, bp3m, badan penanaman modal, muba

BP3M Muba gencar promosikan potensi daerah

Ilustrasi - Bupati Muba H Pahri Azhari bersama Ketua DPRD Muba Ir H Uzer Effendy dalam suatu acara. (Foto Antarasumsel.com/13/Edy Parmansyah)

...Kabupaten ini memiliki banyak potensi sumber daya alam namun belum dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat...
Sekayu, Muba (ANTARA Sumsel) - Badan Pelayanan Perizinan dan Penanaman Modal atau BP3M Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, gencar mempromosikan potensi daerah unggulan untuk menarik minat investor menanamkan modalnya.

"Kabupaten ini memiliki banyak potensi sumber daya alam namun belum dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Kabid Promosi Pembinaan Pengawasan dan Pengendalian Penanaman Modal BP3M Kabupaten Muba Eka Purnama Sari di Sekayu, Selasa.

Dia menjelaskan, beberapa potensi daerah yang gencar dipromosikan yakni sektor perikanan, kehutanan, pertanian, perkebunan, peternakan, pertambangan dan energi, serta pariwisata.

Untuk mempromosikan tujuh potensi daerah unggulan tersebut, pihaknya berupaya melakukan kegiatan pameran di berbagai acara tingkat nasional dan internasional.

Kegiatan promosi itu dilakukan secara mandiri dan kerja sama dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muba.

"Sebagai upaya menarik minat investor untuk menanamkan modalnya di Bumi Serasan Sekate ini, BP3M bersinergi dan berkoordinasi dengan SKPD terkait melakukan promosi potensi daerah," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga meminta SKPD terkait melengkapi data-data terbaru termasuk sarana dan prasarana pendukung yang dapat memberikan kemudahan bagi investor menanamkan modalnya di daerah ini.

Dengan gencarnya promosi di berbagai kesempatan dalam dan luar negeri, diharapkan potensi daerah ini dapat dikenal pelaku bisnis dan dapat menarik mereka mengelolanya sehingga dapat lebih bermanfaat untuk mempercepat pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, ujar Eka.