Pelajar SMP Baturaja dirampok dengan gertakan "Polisi!"

id perampok, pelajar smp dirampok

Baturaja (ANTARA Sumsel) - Riski Okta Vera (14) pelajar SMP di Baturaja, Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, dirampok oleh pelaku yang menodongkan senjata api dengan gertakan, "Polisi!" di kawasan Bukit Pasir, Rabu sekitar pukul 15.30 WIB.

Akibat kejadian tersebut, motor Riski jenis Yamaha Mio dengan nomor polisi BG-5334-FQ dirampas secara paksa oleh begundal yang diduga menggunakan senjata api rakitan di kawasan Bukit Pasir, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Di hadapan petugas, korban mengungkapkan kejadian itu bermula ketika dirinya baru pulang dari sekolah dan mampir ke rumah temannya. Sekitar pukul 15.30 WIB, Riski berniat pulang ke rumahnya.

Saat melintas di kawasan Bukit Pasir, tiba-tiba ada dua orang yang membuntutinya menggunakan sebuah sepeda motor jenis Vega-R tanpa pelat nomor. Laju motor penjahat itu tiba-tiba memepet motor Riski, disertai aksi penjahat tersebut menodongkan senjata api.

"Para pelaku memaksa saya untuk berhenti sambil menodongkan senjata api rakitan. Mereka mengaku polisi," kata korban.

Di bawah ancaman senjata api dan gertakan sebagai polisi, Riski akhirnya berhenti dan harus merelakan sepeda motor kesayangannya dirampas paksa serta dibawa kabur pelaku.

Pelaku, lanjut korban, sempat menendangnya sebelum mereka kabur ke arah Desa Tanjung Baru. Korban Riski langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres OKU.

Menurut korban, ciri-ciri salah seorang pelaku yang merampok sepeda motornya  berkulit putih, berambut ikal, mempunyai kumis dan di bagian kaki kanan ada bekas koreng.

Kapolres OKU AKBP Mulyadi melalu Kanit Pidum Iptu Yuliko sesaat menerima laporan langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) serta menyisir seluruh area Bukit Pasir untuk mencari pelaku.

"Kami akan kejar pelaku sampai dapat," ujar Kanit Pidum Iptu Yuliko menambahkan.(E Permana)