DPR-RI upayakan persaingan perdagangan semakin sehat

id permana, dpr-ri upayakan persaingan perdagangan semakin sehat

DPR-RI upayakan persaingan perdagangan semakin sehat

Permana Kadisperindag Sumsel (Foto Antarasumsel.com/Feny Selly)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Dewan Perwakilan Rakyat RI upayakan agar persaingan perdagangan di daerah semakin sehat, sehingga perekonomian bagi masyarakat akan lebih baik lagi.

Wakil Ketua tim legislasi DPR RI Abdul Kadir kepada wartawan di Palembang, Senin mengatakan, timnya mencari masukan ke Sumsel untuk melakukan perubahan Undang-Undang monopoli dan persaingan usaha.

Dipilihnya Sumsel sebagai tempat mencari masukan, karena potensi daerah ini terutama di bidang perdagangan cukup bagus.

Bahkan, Sumsel kaya akan sumber daya alam, seperti batu bara, minyak dan gas bumi termasuk hasil perkebunan yang semuanya terkait kegiatan berdagangan dalam negeri juga ekspor, sehingga masukan untuk perubahan Undang-Undang tersebut sangat diperlukan, katanya.

Sehubungan itu pihaknya mencari masukan ke Provinsi Sumsel dalam upaya melakukan perbaikan undang undang tersebut.

Sementara Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Pemerintah Provinsi Sumsel Permana mengatakan, pihaknya menyambut baik kedatangan anggota DPR RI tersebut.

Hal ini karena dengan adanya perbaikan aturan terutama di bidang perdagangan, maka perekonomian akan semakin maju.

Namun, bukan itu saja diharapkan persaingan perdagangan akan bertambah sehat sehingga pertumbuhan ekonomi semakin merata, katanya.

Sebagaimana DPR RI melakukan kunjungan ke Sumsel untuk mencari masukan, karena akan direvisinya Undang-Undang Tahun 1999 tentang monopoli dan persaingan usaha.